Lampung Timur, sinarlampung.co – Cecep Sutisna (20), warga Desa Tegal Yoso, Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur, ditemukan tewas tenggelam di sebuah embung yang biasa ia kunjungi untuk memancing dan mencari rumput (ngarit). Korban ditemukan warga di embung yang terletak di Desa Taman Fajar, Kecamatan Purbolinggo, pada Senin, 21 April 2025, sekitar pukul 18.00 WIB.
Menurut keterangan warga, Cecep dilaporkan tidak kunjung pulang sejak sore. Pihak keluarga yang khawatir segera melakukan pencarian dengan dibantu sejumlah warga sekitar. Pencarian akhirnya difokuskan ke embung yang kerap dikunjungi Cecep untuk mencari rumput pakan ternak dan memancing.
Di lokasi tersebut, warga menemukan pakaian milik korban tergeletak di tanggul embung. Hal itu mendorong warga untuk melakukan penyelaman, dan tak lama kemudian korban berhasil ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di dalam air. Jenazah kemudian dievakuasi dan dibawa ke rumah duka di Desa Tegal Yoso.
Berdasarkan hasil pemeriksaan petugas medis dari Puskesmas Purbolinggo, korban dipastikan meninggal dunia akibat tenggelam. Mulut korban ditemukan berbusa, yang mengindikasikan kematian karena tenggelam. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Sementara itu, beberapa warga menyampaikan bahwa Cecep diduga mengalami keterbelakangan mental. Sejak kecil, ia dikenal sebagai sosok pendiam dan baik hati. Ia memang sering menghabiskan waktu mencari rumput dan memancing di embung tempat ia ditemukan. (***)