Kota Metro (SL)-100 hari ke depan, Kapolres Kota Metro, AKBP Heri Sulistyo Nugroho upaya membangun komunikasi dan koordinasi, sekaligus bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat, agama, ormas dan forkopimda serta pihak-pihak keterkaitan guna menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kota Metro.
“Diharapkan kepada semua pihak, khususnya rekan-rekan ormas dan media, dapat saling bersinergi, membangun komunikasi, agar tercapainya suatu program cipta kondisi situasi aman dan nyaman di Kota Metro. Tentunya, dengan keterbatasan yang ada, jika dukungan semua pihak terbangun, maka tugas kepolisian dapat berjalan dengan semaksimal mungkin,”
Demikian kata AKBP Heri Sulistyo Nugroho, didampingi Kabag Ops dan jajaran, saat temu silaturahmi bersama beberapa rekan-rekan media di warung kopi, Yosomulyo, Metro Pusat, Jumat, 20 Januari 2023.
Disisi lain, AKBP Heri Sulistyo Nugroho juga menjawab pertanyaan penegakan hukum atas rawan tindak pidana Curas, Curat dan Curanmor, bahwa dirinya tidak akan memberikan ruang bagi pelaku C3 di wilayah hukum Kota Metro.
“Kita akan upayakan giat ops dan aktifkan patroli, disetiap lini melalui Polsek-Polsek di aktifkan kembali. Hal ini di lakukan guna mencegah dan meminimalisir TP 3C di Kota Metro. Untuk, perkara yang belum terungkap, maka akan diupayakan segera di tuntaskan. Yang jelas, tidak ada ruang bagi pelaku TP 3C di Kota Metro,” tegas AKBP Heri. (Red)