Bandar Lampung (SL)-Masyarakat Provinsi Lampung harus tetap waspada dan menjaga kesehatan menghadapi Pandemi Covid-19 yang cenderung terus meningkat di Lampung. Update Dinas Kesehatan Provinsi Lampung di melalui akun instagram, Selasa 21 April 2020, terjadi penambahan pasien positif dan PDP.
Data Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, menyebutkan jumlah pasien yang terkonfirmasi positif bertambah satu. Sehingga total kasus positif corona menjadi 27, dengan rincian 12 orang dalam perawatan, lima pasien meninggal dan 10 dinyatakan sembuh.
Kemudian, pasien dalam pengawasan (PDP) di Lampung juga bertambah, termasuk yang meninggal. Jumlah PDP di Lampung saat ini mencapai 55 orang: 15 dalam perawatan, 33 dinyatakan sembuh dan tujuh orang meninggal.
Sedangkan orang dalam pemantauan (ODP) saat ini ada 2.907 dengan rinciannya: 653 dalam pemantauan, 2.253 selesai dipantau dan satu meninggal. Dinkes Lampung belum menyampaikan detail dua PDP yang meninggal dunia dan satu pasien positif corona. (Red)