Lampung Timur (SL) – Polres Lampung Timur menggelar simulasi sistem pengamanan operasi mantap Brata Krakatau 2019, untuk menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 17 April 2019, di halaman Pemerintah Daerah Lampung Timur. Kamis (28/02). Simulasi 671 anggota Polres Lamtim untuk Pam Pemilu 2019.
Kapolres Lampung Timur AKBP Taufan Dirgantara, S,IK mengungkapkan kegiatan yang bertajuk simulasi pengamanan dan kesigapan dalam mengamankan pesta demokrasi yang menghitung hari lagi, jajaran Polres Lampung Timur menerjunkan 671 personil untuk pengamanan Pemilu 2019. “Kegiatan simulasi atau persiapan, ratusan anggota kami yang diterjunkan dalam pengamanan menjelang pemilihan umum pada 17 April 2019,” katanya.
Taufan juga melanjutkan, setelah badannya simulasi ini, kita sama mengharapkan agar nantinya Pemilu yang aman, damai dan sejuk. Selain ratusan anggota Polres Lampung Timur, dihadiri Ketua Komisi Pemilihan Umum Andre Oktavia , Ketua Bawaslu M. Uslih, Dandim 0429 /Lampung Timur CH. Prabowo dan Ketua MAPPILU Kabupaten Lampung Timur Eko Arif. (Wahyudi)