Lampung Timur (SL)-MAPPILU PWI 2019 adalah tim independen yang membantu dan memberikan pemahaman kepada masyarakat agar bisa cerdas dan pintar untuk memilih pemimpin kedepan. Tujuannya, dari tercipta MAPPILU 2019 untuk menciptakan Pemilihan Umum (Pemilu) yang damai dan memanfaatkan peran media massa dalam menyangkal isu Hoax dan menyukseskan Pemilu 17 April 2019.
“Teknis pelaksanaan kegiatan atau program dalam bekerja, kita sama-sama untuk mengawasi jalan nya demokrasi, dan mensosialisasikan kepada para pemilih, baik kaum melenial dan usia tua,” kata Ketua MAPPILU Provinsi Lampung, Adolf S Ayatullah, usai acara pelantikana 15 Kabupaten/Kota, Susunan Pengurus Masyarakat dan Pers Pemantau Pemilu (MAPPILU) 17 April 2019, di Balai Wartawan Solfian Ahmad PWI Provinsi Lampung. Selasa (26/02).
Pelantikan pengurus MAPPILU Provinsi Lampung di lantik langsung, oleh Plt Ketua PWI Provinsi Lampung Hi. Nizwar, SE.
mengangkat slogan Aman sejuk dan damai dalam menyongsong pemilu yang bersih. Selain melantik, di selingi dengan Diskusi Publik yang dihadiri Dr. Ferry Kurniawan Ketua MAPPILU PWI PUSAT, DR. H. Iskandar Zulkarnain (Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung), H. Nanang Trenggono (Ketua KPU Provinsi Lampung), Fatikhatul Koiriyah (Ketua Bawaslu Provinsi Lampung), serta Kapolresta Bandar Lampung yang di wakili Kasubag Humas Polresta Bandar Lampung.
Dalam penyampaian Dr. Ferry Kurniawan dihadapan pengurus MAPPILU Provinsi Lampung, tugas dan fungsi sebagai pemantau pemilu, yang didalamnya kita bekerjasama dengan Bawaslu, tentang bagaimana kesiapan dan kesigapan untuk mencapai pemilu yang baik, nanti. “Kita sosialisasikan pemilu yang damai, dan kita jaga kerukunan, kesatuan demi mencapai tujuan yang baik,” ujarnya. (Wahyudi).