Tulangbawang Barat (SL) – Pengadaan buku milik Dinas Pendidikan Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), diduga carut marut, berdasarkan pantauan wartawan, didapati kejanggalan mulai dari keterangan pihak sekolah, korwas dan pihak Dinas.
Beberapa kepala sekolah penerima bantuan buku kecamatan Tulangbawang Udik dan Kecamatan Tumijajar Kabupaten Tulangbawang Barat menjelaskan, terkait bantuan buku telah di terima pihak sekolah.
Namun menurut mereka terkait kejelasan bantuan buku yang di terima pihak sekolah, Untuk lebih detailnya bantuan tersebut pihak dinaslah yang lebih memahami. Karena hingga saat ini beberapa dari sekolah belum memanfaatkan bantuan tersebut sembari menunggu pemeriksaan dari pihak dinas terkait.
Sekolah yang menerima bantuan buku di antaranya, Sdn 01 Kagungan Ratu dan Sdn 01 Way Sido. Kecamatan Tulangbawang Udik. Sdn 01 Daya Murni, Sdn 04 daya sakti, Sdn 01 Sumber rejo, dan Sdn 01 Margo Mulyo. Kecamatan Tumijajar kabupaten Tulangbawang Barat.
Saat ditemui di ruang kerjanya, Kepala Sekolah SDN 01 Ragungan Ratu Ida Laila mengatakan, terkait bantuan buku yang di terima pihaknya, dirinya belum bisa menjelaskan, karena menurutnya, yang mengetahui lebih detail adalah petugas inventaris sekolah yang kebetulan sedang ada urusan. “Kami hanya mendapatkan 28 dus saja, untuk lebih jelasnya coba tanya kepala sdn 01 Way Sido, itu yang lebih lengkap,” terang Ida Laila dilangsir daily-lampung.com.
Sementara itu, Kepala sdn 01 Way Sido Andreyas Darmaji menerangkkan, bantuan tersebut, pihaknya mendapatkan bantuan buku sebanyak 18 dus sembari menunjukkan dus buku bantuan yang masih di segel dan untuk kejelasan jumlah bantuan tersebut dirinya tidak bisa menjelaskan, pihaknya belum tau secara pasti karena belum di hitung dan pihak dinas belum melakukan pemeriksaan. “Kami hanya mendapat bantuan 18 dus dan belum di hitung, soalnya kami masih menunggu pemeriksaan dari dinas,” kata Andreyas.
Dari pantauan, ada beberapa sekolah yang dapat, tapi mereka tidak memgetahui jumlah buku yang diterima, seperti, Kepala Sdn 01 Daya Murni Hermiyati dan Kepala Sdn 04 daya sakti Nurlina, kepala Sdn 01 Sumberejo Jumiyati di dampingi korwascam Tumijajar.
Kasi kesetaraan Dinas Pendidikan Tubaba Badri di dampingi Sekretaris Pendidikan Budiman Jaya, belum bisa menjelaskan secara pasti. “untuk jumlahnya sendiri kami tidak tau, yang kami tau per sekolahnya mendapatkan satu paket,”ungkapnya dengan rawut wajah seperti mengelak. (net/dl)