Lampung Timur (SL)-Melalui dana desa (DD) tahun 2018, pembangunan infrastruktur desa Trisinar kecamatan marga tiga kabupaten lampung timur Rampung dan masyarakat desa setempat menyambut baik semua pelaksanaan pembangunan.
Dari berbagai pembangunan infrastruktur didesa Trisinar salah satunya pembangunan penu gkatan jalan lapen yang sangat disambut baik oleh masyakat desa setempat, hal tersebut disampaikan langsung kepala desa Trisinar Kamirah belum lama inj.
Menurut kepala desa Kamirah semua pembangunan didesanya atas dasar hasil musyawarah desa pada tahun lalu dan telah terlaksana di tahun 2018,serta masyarakatpun menyambut baik.
“Ya alhamdulillah selain pembangunan lain yang sudah selesai untuk Pembangunan peningkatan jalan sepanjang 720 meter, melalui Dana Desa 2018 sebesar 170.000.000 juta rupiah, dan semua pembangun lapen tersebut sudah 100 persen selesai,kami atas nama pihak desa ucapkan terimakasih kepada seluruh warga yang telah mendukung program pembanguna desa,” terang Kamirah
Hal senada juga di katakan ketua TPK prasetiyo, “Kami atas nama masyarakat trisinar dan tim pelaksana sangat senang sekali dengan dibangunnya jalan lapen didesa kami tentu jalur tranaportasi menjadi lancar,sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat dibidang ekonomi,serta kami berterima kasih kepada pemerintah desa dan pemerintah pusat” ungkapnya. (Wahyudi)