Tulang Bawang (SL)-Bupati Tulangbawang Winarti menghadiri panen raya padi inbrida sekaligus memberikan bantuan alat-alat pertanian (alsintan) di Kampung Wonoagung, Kecamatan Rawajitu Selatan, Minggu (7/10/2018).
Saat hadir bersama sejumlah jajaran pejabat eselon II, III dan IV dilingkup Pemkab Tulangbawang ini, Bupati Winarti disambut hangat oleh warga. “Kami banyak dibantu pemerintah saat ini dan setelah tau manfaat alat combat, akhirnya ada petani yang membeli sendiri alat tersebut seharga Rp400 juta, terimakasih stimulan dari pemda ibu,” ujar Hadini Ketua Gapoktan Wonogiri Agung.
Menanggapi hasil dan kualitas panen yang bagus, Winarti sangat bangga dan akan melaporkan keberhasilan ini pada Presiden Jokowi, sebab padi kualitas bagus berhasil tumbuh dan bisa panen raya adalah prestasi buat masyarakat Kabupaten Tulangbawang.
“Selain itu kembali saya laporkan, bahwa 25 program pemerintah beberap sudah berjalan, diantaraanya seperti pemberian santunan uang duka Rp1 jut per jiwa, santunan kepada lansia yang tidak mampu Rp1,2 jiwa, bantuan disabilitas Rp2,4 juta per orang, insentif kader kesehatan/tenaga posyandu Rp75 ribu per bulan,” ujarnya
Dengan demikian, kata Winarti, dirinya memohon untuk terus dukungan. “Mohon dukungan saudara semua agar semua program dapat kita realisasikan. Apabila di kecamatan ini masih ada warga yang berhak menerima bantuan belum terdaftar, kepada para aparatur kampung untuk segera memfasilitasi atau kepada warga untuk melaporkan diri kepada kepala kampung agar segera dapat ditangani,” pungkasnya (Mardi)