Bandarlampung (SL)– Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan dua anggota tambahan KPU Provinsi Lampung periode 2014-2019, pada Rabu (15/8/2018) sore.
Komisioner KPU Provinsi Lampung Divisi Hukum M Tio Aliansyah membenarkan bahwa pengumuman anggota Komisioner KPU tambahan sudah tadi sore. “Ya udah ada dua nama itu, Erwan Bustami dan Antoniyus, ” kata Tio.Menurutnya, pelantikannya akan diselenggarakan di Jakarta oleh KPU RI. “Besok pukul 16.00 wib dilantik oleh KPU RI di Jakarta,” kata Tio.
Erwan Bustami merupakan Ketua KPU Waykanan bersama anggota KPU Tanggamus Antoniyus, keduanya terpilih sebagai Komisioner KPU Provinsi Lampung menyisihkan Ketua KPU Kota Bandarlampung Fauzi Heri dan Komisioner KPU Pringsewu Warsito. Erwan saat dihubungi membenarkan informasi tersebut. Dia mengaku diminta berangkat ke KPU RI untuk mengikuti pelantikan pada Kamis (16/8/2018) besok.”Iya sudah keluar, pengumuman sore ini. Tapi, sudah diberitahukan nama-nama yang terpilih, dan saya diminta ke Jakarta, untuk pelantikan besok,” tegas Erwan.
Menurutnya, dengan terpilih sebagai Komisioner KPU Provinsi Lampung tambahan periode 2014-2019, merupakan anugerah dan patut disyukuri. “Tentunya kita bersyukur karena telah mendapatkan amanah ini. Insyaallah akan bekerja lebih baik sebagai Komisioner KPU Provinsi, dan bisa langsung bekerja,” kata dia.
Komisioner KPU Tanggamus Antoniyus juga mengaku serupa. Sangat bersyukur karena telah diberikan amanah sebagai anggota KPU Provinsi Lampung. Dia bahkan berjanji akan bekerja lebih baik lagi di jabatan ini.
“Ini tentunya tanggung jawab dan amanah berat buat saya dan merupakan tantangan juga. Saya akan berusaha lebih baik lagi, minta doanya buat kawan-kawan,” tegasnya. (net)