Tulangbawang Barat (SL) – Guna menunjang kinerja Aparatur Sipil Negara(ASN) pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Pemkab Tubaba membangun Rumah Susun Sewa( Rusunawa) bagi ASN.
Rusunawa yang dibangun merupakan program Pemerintah Pusat oleh kementerian Dirjen Perkimta, dengan menggelontorkan dana anggaran sebesar Rp 11,8 miliyar, yang sudah mulai dibangun pada awal bulan Maret 2018 di lokasi lahan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tubaba, di Tiyuh Panaragan, Kecamatan Tulang Bawang Tengah (TBT).
Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perkimta Tubaba Ir. Abdul Sani MM, yang didampingi Guntur Padra Jaya SE., MM.(Kabid pembangunan perumahan pengelolaan kawasan pemukiman),”Bahwa pembangunan rusunawa tersebut bertype satu tower dengan bangunan 3 lantai dan 42 hunian type 36 ,” terang Guntur kepada awak SinarLampung.com, Rabu(28/07/2018) di ruang kerjanya.
Dikatakan lebih lanjut oleh Guntur bahwa hunian type 36 tersebut,di desain dengan 2 tempat tidur, 1 ruang tamu, 1 dapur, 1 MCK dan 1 tempat jemuran. ” Proses pembangunan Rusunawa tersebut dari proses awal, tender, sampai pengerjaan bangunan itu langsung dilakukan dan diawasi oleh kementrian. Pemkab Tubaba nantinya hanya tinggal menerima fisiknya saja dalam bentuk hibah,” imbuhnya
Guntur juga menambahkan bahwa ” Bangunan tersebut akan disewakan kepada ASN setempat (bukan kalangan masyarakat), mengenai tarif sewa, tarif belum dikenakan karena masih menunggu hibah dari kementrian dirjennya” tuturnya. (an)