Lampung Barat (SL) – Usai menggunakan hak pilihnya, Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus dan Wakil Bupati Mad Hasnurin memantau palaksanaan pemilihan gubernur (Pilgub) 2018 ke sejumlah TPS di beberapa kecamatan.
Parosil dijadwalkan akan meninjau pelaksanaan pemungutan suara di Kecamatan Sumber Jaya, Kecamatan Way Tenong dan Kecamatan Sekincau.
Sedangkan Wakil Bupati juga meninjau tiga kecamatan lainnya; Belalau, Batu Ketulis dan Kecamatan Batubrak.
Menurut Kabag Humas dan Protokol Pemkab Lambar, Surahman, Bupati Parosil Mabsus bersama keluarga menggunakan hak suaranya di tempat pemungutan suara (TPS) 05, Pekon Prawiwitan, Kecamatan Kebun Tebu.
Sedangkan wakil bupati menggunakan hak pilih di TPS O1, Pekon Kenali, Kecamatan Belalau.
“Pak Bupati baru saja selesai mencoblos bersama keluarga. Selanjutnya akan monitoring ke sejumlah kecamatan, begitu juga pak wabup,” jelasnya. (HM/Lem/Ap)