Tulangbawang Barat (SL) – Pemerintah kabupeten Tulang bawang barat (Tubaba) gelar Musyawarah Rencana Kerja Pembangunan Daerah (Musrenbang) RKPD 2019. Yang bertemakan “Pembangunan yang berkualitas dan berdaya saing” di ruangan rapat Pemkab Tubaba, pada Rabu (14/3/18).
Turut hadir wakil bupati Tubaba Fauzi Hasan,SE.MM, Sekdakab Iwan Sahri,SH.MAP, Staf ahli gubernur lampung Bidang Pemerintahan, hukum dan Politik Theresia Sormin, Furkopimda, Toko masyarakat, toko Adat, toko Agama, dan para tamu undangan lainnya.
Wakil bupati Tulang bawang barat Fauzi Hasan,SE.MM, dalam sambutannya menyampaikan.
“Melalui forum musrenbang ini, kita bersama-sama mencari solusi terhadap permasalahan daerah yang kita hadapi, antaralain kerusakan infrastruktur, rendahnya harga hasil pertanian dan perkebunan untuk itu mari kita memberi masukan-masukan konstruktif bagi pembangunan di tahun 2019 yang akan datang dengan memperhatikan kemampuan dan kewenangan yang kita mili,”ujarnya.
Sementara itu menurut plt.kepala badan perencanaan pembangunan daerah (Bapeda) kabupaten Tubaba Nopriwan Jaya mengatan, “Musrenbang RKPD tahun 2019 Mensinergikan penyusunan RKPD untuk mendukung insfratruktur pembangunan meningkatkan pemberdayaan masyarakat, menciptakan lapangan kerja dan mengurangi kemiskinan,”ungkapnya.
Dengan melakukan pemukulan Gong sebanyak 3 kali wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan,SE.MM membuka secara resmi Musrenbang RKPD 2019 kabupaten Tubaba.
(Robert/Ependy).