Tulangbawang Barat (SL) -Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba) Umar Ahmad berharap markas Polres di wilayah Tulang Bawang Barat segera terealisasi, demi jaminan keamanan dan ketertiban masyarakat yang makin kondusif diwilayahnya.
Bupati Tulang Bawang Barat telah menyampaikan hal itu langaung dihadapan Kapolda Lampung, pada saat melakukan kunjungan kerja Kapolda lampung di Polres Tulangbawang (Tuba). Pada sabtu (27/01/18) lalu.
“Telah di persiapkan 5 hektar Lahan guna untuk realisasi kantor polres yang terletak di Tiyuh Panaragan Jaya, kiranya Bapak Kapolda Lampung Irjen.Pol.Drs. Suntana,M.Si berkenan segera merealisasikannya,” kata Umar Ahmad, keoada sinarlampung.com, Sabtu (27/01/18) lalu.
Umar Ahmad, menyatakan siap mendukung prosrs pembangunan gedung Polres itu. “Saya mendukung sepenuhnya pembangunan polres yang akan dibangun di Tulang bawang Barat di Bumi Ragamsai Mangi Wawai ini,” katanya.
Menurut Umar, Kapolda Lampung menyambut hangat dari usulan tersebut dan segera akan membahas nya, “Kapolda menyatakan mendukung selagi bertujuan untuk meningkatkan pengamanan dan pelayanan masyarakat,”kata Umar menirukan ucapan Kapolda.
Bupati juga menghimbau masyarakat Tulangbawang Barat, untuk berdoa dan betpatisipasi, “Saya himbau agar masyarakat hususnya dapat berpartisipasi mendo’a kan dan bersama mendukung terlaksananya pembangnan Polres agar segera sukses,” katanya.(Robert/*)