Jakarta (SL)-Paguyuban Sosial Magra Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Lampung, meraih juara sayembara Karya Cipta Mars PSMTI. Lagu Mars PSMTI Jaya itu diciptaan oleh Trisnowati Josiah (Iwa TJ) dari PSMTI Provinsi Lampung,
Pemenang lomba diumumkan pada Munas PSMTI VI di Jakarta. Munas sendiri berlangsung selama empat hari hingga 10 Desember itu mengusung tema Kita Indonesia, Kita Pancasila, Kita Bangun Indonesia. Atas prestasi tersebut Iwa TJ menerima sertifikat Anugerah Karya Cipta dari PSMTI Pusat dan uang Rp25 juta. “Kemenangan ini membawa nama harum PSMTI Lampung di tingkat nasional,” tulis Iwa TJ kepada wartawan di tulis Lampost.co, Minggu (10/12/2017),
Iwa merupakan seorang pengajar dan juga pengurus PSMTI Lampung memang andal dalam menciptakan karya seni. Dia juga menciptakan lagu Mars Kota Bandar Lampung.
Termasuk lagu Mars Sekala Brak, Iwa juga menciptakannya serta menyerahkan naskah lagu berikut video klipnya kepada Sultan Sekala Brak Paduka Yang Mulia Yang Dipertuan ke-23 SPDB Pangeran Edward Syah Pernong, bertepatan Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2016.
PSMTI Lampung merupakan saudara pungsu (angkon muakhi) dari Kerajaan Adat Paksi Pak Sekala Brak, Lampung, Kepaksian Pernong sejak 2014 lalu.