Jakarta, sinarlampung.co – Universitas Mitra Bangsa (UMIBA) memberikan bantuan kepada lebih dari 60 anak yatim yang berasal dari warga disekitar lingkungan kampus. Kegiatan sosial ini merupakan wujud kepedulian antar sesama yang hampir setiap tahunnya dilakukan pihak Universitas bersama Ikatan Alumni Universita Mitra Bangsa (IKA UMIBA), untuk membantu mereka yang membutuhkan.
Rektor Universitas Mitra Bangsa, Sri Wahyuningsih, mengatakan bentuk kepedulian antar sesama itu dilakukan karena merupakan satu keharusan dan sekaligus bentuk perhatian terhadap sesama.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim serta menjadikan bulan ramadhan sebagai momentum untuk meningkatkan rasa empati dan kebersamaan,” kata Sri, dalam keterangannya, dikutip Sabtu, 15 Maret 2025.
Dijelaskannya, pemberian santunan ini dipusatkan di Universitas Mitra Bangsa yang berlokasi di Pasar Minggu, Jakarta.
Dalam penyerahannya, turut hadir Dewan Pembina, Ketua Yayasan Yenny Budiasih, M.B.A beserta pengurus Indi Nervilia, BIBM, MBA, Hadi Mulyo Wibowo, SH, MM, Dr. Drs Yuni Pratikno, SE, MM, MH, Prof R Harries Madiistriyanto, S.Hum, M.Si, Drs Nurmansyah, MMSI, Kamilov Sagala, SH. MH, Indri Astuti, S.Pd, M. Pd, MM dan jajaran pimpinan Universitas.
Selain menyerahkan bantuan sosial kepada anak yatim, dikesempatan buka puasa bersama itu, Ketua IKA UMIBA, Laksamana Pertama Tjatur Hendrawidjaja, juga menyampaikan apresiasinya terhadap kampus yang secara terus menerus mengadakan kegiatan sosial untuk kepentingan masyarakat sekitar.
“Kami dari IKA UMIBA sangat mendukung kegiatan yang memberikan manfaat bagi masyarakat dan kami berharap acara seperti ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya,” kata Hendrawidjaja.
Dalam acara yang dikemas bersama untuk mewujudkan kebersamaan itu, juga diisi dengan ceramah agama oleh Drs Muhammad Yahdi, M.Ag., dengan tema Keutamaan berbagai dan keistimewaan bulan ramadhan.
Ustad Yahdi, mengatakan ia tidak henti-hentinya menyerukan dan mengingatkan kepada semua pihak untuk mengedepankan sikap pentingnya membantu sesama terutama mereka yang membutuhkan.
“Bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan amal ibadah, salah satunya dengan berbagai kepada anak yatim,” kata Yahdi.
Melalui semangat kebersamaan itu, Pimpinan Yayasan Mitra Bangsa Sejahtera, Ir. Moh. Mardiana, MM, Ph.D., menekankan bahwa persoalan membantu antar sesama merupakan hal penting terutama dalam berbagai rezeki dengan mereka yang membutuhkan.
“Kegiatan seperti ini menjadi wujud nyata dari nilai-nilai keislaman yang selalu kita junjung tinggi di lingkungan Universitas Mitra Bangsa,” kata Mardiana.
Dengan adanya dorongan serta motivasi positif dari banyak pihak, Universitas Mitra Bangsa berkomitmen akan menjadikan kegiatan ini sebagai kegiatan rutin tahunan.
Pihak Universitas berharap, hal positif seperti ini dapat terus terselenggara serta dapat memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar serta menumbuhkan rasa solidaritas di kalangan mahasiswa dan civitas akademisi. (*)