Bandar Lampung (SL) – Kapolda Lampung Irjen Hendro Sugiatno meminta para kapolres untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat secara baik, dan menghapus budaya setoran kepada atasan, dengan mendidik serta melakukan pembinaan kepada anggota dengan baik.
“Didik anggota dengan baik, tidak ada setoran, haram hukumnya. Jangan kirim apa pun ke atasan,” kata Irjen Hendro, saat serah terima jabatan, tiga direktur dan delapan Kapolres, Rabu 11 Agustus 2021.
Menurut Kapolda poin penting tugas Kepala Satuan adalah meningkatkan pelayanan publik serta meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah. “Khusus pelayanan publik, tingkatkan pelayanan dengan pemanfaatan aplikasi digital. Dan terapkan konsep Polri Presisi,” kata Kapolda.
Hendro juga mewanti-wanti seluruh anggota kepolisian di Polda Lampung untuk tidak terlibat penyalahgunaan narkoba.
“Jika masih ada oknum yang terlibat maka akan diproses dengan disanksi internal dan peradilan umum. Saya tidak mau ada kapolres tidak punya kemampuan, harus berinovasi. Apabila ada polisi yang memakai narkoba diproses hukum pidana maupun di internal,” tegas Hendro. (Jun/Red)