Pringsewu (SL)-Direktur Jendral Bina Pemerintahan Desa Kemendagri RI melakukan kunjungan ke Pekon Podomoro Kecamatan Pringsewu, Selasa 09 Februari 2021.
Turut hadir dalam acara yakni Kepala Balai Pemerintahan Desa RI, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Transmigrasi Provinsi Lampung, Kadis Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Lampung, Kabag Pemerintahan dan Otonomi Daerah Provinsi Lampung, Bupati Pringsewu, Sekdakab Pringsewu, Wakil Ketua II DPRD Pringsewu, Dandim 0424 Tanggamus, Kapolres Pringsewu, Asisten Setdakab Pringsewu, Kepala OPD Pringsewu, Camat se-Kabupaten Pringsewu, serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Kunjungan Direktur Jendral Bina Pemerintahan Desa Kemendagri RI Dr. Drs. Yusharto Huntoyungo dalam rangka Program Smart Village dan Simulasi e-voting Pilkakon di Kabupaten Pringsewu. Dimana Pekon Podomoro terpilih menjadi lokus simulasi dan uji coba pemilihan Kepala Desa/ Pekon secara e-voting oleh Kemendagri.
Pemilihan e-voting ini sangatlah efektif karena memanfaatkan kemajuan teknologi terlebih di masa pandemi. Simulasi e-voting tersebut bukan untuk dilaksanakan pada pemilihan Kepala Pekon saat ini, namun hanya ingin menguji kehandalan, efektifitas, serta kelayakan sistem itu sendiri, tentunya sesuai dengan Juklak KPU. Kemendagri sendiri sudah merancang agar kedepannya pemilihan kepala pekon/desa tidak lagi dilaksanakan secara manual melainkan secara e-voting”, jelas Yusharto.
Sementara itu Bupati Pringsewu mengatakan, “Kami sangat menyambut baik program Smart Village karena ini merupakan salah satu program Pemerintah Provinsi Lampung sebagai solusi dan alternatif pelayanan untuk mewujudkan desa cerdas. Ini merupakan salah satu program yang fokus kepada akselerasi pelayanan masyarakat melalui dukungan teknologi, khususnya pelayanan terkait literasi internet, layanan perpustakaan desa, digitalisasi, administrasi desa, dan e-partisipasi, hal ini diharapkan dapat memberikan solusi dalam pencegahan Covid-19 di Kabupaten Pringsewu,” ungkap Sujadi.
Ada dua pekon yang menjadi lokus sasaran Program Smart Village Provinsi Lampung, yaitu Pekon Podomoro dan Pekon Gadingrejo Timur. Kedua pekon tersebut sudah mendapat pembinaan dan pendampingan secara khusus dengan melibatkan organisasi perangkat daerah terkait. Kedepannya diharapkan kedua pekon tersebut dapat menjadi percontohan bagi pekon-pekon lainnya dalam rangka mewujudkan program smart village yang menyeluruh. (Wagiman)