Padang Cermin(SL)-Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS (Danbrigif-4 Mar) Kolonel Marinir Ahmad Fajar diwakili Wadanbrigif 4 Marinir/BS Letkol Marinir Abidin menerima kunjungan kerja Tim Safari Intelijen T.A. 2019 Korps Marinir di Bapra Brigif 4 Marinir/BS, Padang Cermin, Pesawaran, Lampung, Jumat (06/12/2019).
Giat ini dimulai pukul 08.30 WIB, diawali safari intelijen dan foto bersama. Tampak hadir para Perwira Staf, para Dansatlak dan Perwira jajaran Brigif 4 Marinir/BS serta seluruh Komunitas Intelijen jajaran Brigif 4 Mar/BS dan PLP Teluk Ratai sejumlah 130 personil.
Upacara Safari Intelijen diawali laporan Perwira Staf Intelijen Brigif 4 Mar/BS Letkol Marinir Imanda ST kepada Asisten Intelijen Korps Marinir Kolonel Marinir Bambang Wahyuono. Dilanjutkan sambutan Danbrigif 4 Marinir/BS dalam hal ini di bacakan oleh Wadanbrigif 4 Mar/BS.
Jajaran Brigif 4 Mar/BS menyambut gembira kegiatan safari intelijen ini. Karena dari kegiatan ini, Brigif 4 Mar/BS akan dapat memperoleh masukan masukan yang sangat berharga guna meningkatkan pembinaan Brigif 4 Mar/BS di masa datang khususnya di bidang intelijen.
Sehingga prajurit Korps Marinir yang berada di Lampung dapat menjadi prajurit yang profesional dan mengerti akan fungsi intelijen bagi prajurit TNI. Danbrigif 4 Marinir/BS meminta seluruh prajurit Brigif 4 Mar/BS yang hadir di sini untuk menyimak dan memperhatikan dengan seksama apa yang nanti akan disampaikan oleh tim safari intelijen dari Sintel Kormar.(red)