Pesawaran (SL) – Telah dibukanya Pendaftaran CPNS tahun 2018 membuat peningkatan pemohon penerbitan Surat Keterangan catatan Kepolisian (SKCK) di loket sentra pelayanan SKCK Polres Pesawaran yang terletak di Mapolsek Gedong Tataan, Kamis (27/09/18).
Adapun Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) merupakan salah satu syarat pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS). Rata-rata warga yang membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) tersebut untuk mengikuti seleksi pendaftaran Calon Pegawau negeri Sipil (CPNS).
Salah seorang pemohon SKCK Irma (25) mengatakan, apabila baru hari ini sempat mengurus SKCK untuk mendaftar CPNS, sementara pelayanan SKCK di polres Pesawaran tidak memakan waktu yang lama.
“saya tadi datang kesini sekitar jam 10.00 wib, sebelumnya saya buat kartu sidik jari dulu di sebelah ruang SKCK, pembuatan kartu sidik jari tidak memakan waktu lama, setelah itu saya mengajukan pemohonan SKCK, mengisi formulir pendaftaran setelah selesai saya serahkan kepada petugas, tidak lama berselang SKCK saya sudah jadi, ya kira-kira hanya 25 menit lah”, kata irma.
Kapolres Pesawaran AKBP Syaiful Wahyudi, Sik., MH di dampingi Kassubbag Sarpras Polres Pesawaran Iptu Bambang dan Kasat Binmas Iptu Yani Tedjo mengecek langsung situasi dan kondisi ruang sentra pelayanan SKCK dan sidik jari Polres Pesawaran di Mapolsek Gedong Tataan, Kamis (27/09/18).
Pengecekan tersebut dilakukan untuk mengetahui peningkatan jumlah pemohon SKCK di Polres Pesawaran sebagai salah satu syarat mendaftar CPNS.
Kapolres Pesawaran AKBP Syaiful Wahyudi, Sik., MH saat dijumpai dilokasi menjelaskan “hari ini kita cek situasi dan kondisi ruang sentra pelayanan SKCK dan sidik jari Polres Pesawaran dari pemohon SKCK, memang dari grafik jumlah pemohon SKCK selama dibukanya pendaftaran CPNS telah mengalami peningkatan, namun masih dalam kondisi yang wajar”.
“Dalam proses penerbitan SKCK dan sidik jari, Personil pelayanan dikedepankan untuk humanis dengan memberikan 3 S kepada pemohon, yaitu Senyum, sapa dan salam”, tutup AKBP Syaiful. (red)