Pringsewu (SL) – Dinas pPendidika Kabupaten Pringsewu melalui Kabid PAUD/TK Peni Widiyati, M.Pd dalam sambutannya mengajak kepada kepala Himpaudi dan TK sekecamatan Ambarawa dan Pardasuka tentang kerjasama dalam kegiatan mendidik anak dalam usia dini, serta diharapkan para pengajar untuk bisa lebih kreatif dan inovatif bisa melihat di internet atau program-program yang baik untuk masa depan anak usia dini.
“Kami pun menerima keluhan dan masukan dari semua kepala PAUD/TK boleh ke rumah siap terbuka untuk memajukan anak usia dini”, ucapnya.
Acara ini di laksanakan di TK Al-Basyar Sumber Agung Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu, dan di hadiri oleh Kabid PAUD/TK, ketua cabang IGTK Ambarawa bapak Ma’arif, S.Pd, ketua PKG Sasmiwati, S.Pd kecamatan Pardasuka,Sabtu, (14/7/2018).
Ketua cabang IGTK Kecamatan Ambarawa dan Pardasuka berharap dengan adanya kegiatan ini bisa membuat kawan-kawan lebih semangat dan kreatif untuk kedepannya bersama-sama mendidik anak usia dini supaya generasi kedepannya lebih baik lagi aamiin,ujar ma Arif. (Wagiman)