Bandarlampung (SL) – Dua perwira TNI angkatan Laut, Kolonel ( Laut ) Idham Faca dan Danyon 7 Marinir, Mayor (Mar) Kanang Budiraharjo masuk Jajaran Pimpinan DPC Hiswana Migas Lampung.
Masuk dua perwira TNI-AL itu ditetapkan dalam rapat pleno harian Hiswana Migas Lampung, dalam rangka memperkuat kepengurusan Hiswana Migas Lampung, Rabu Siang,4 April 2018 di jalan Dr. Harun II Nomor 06 Kotabaru.
Kol ( Laut ) Idham Faca dan Mayor (Mar) Kanang Budiraharjo masuk ke dalam jajaran Pimpinan DPC Hiswanamigas Lampung karena selain berdinas Di TNI AL mereka juga sebagai Pengusaha SPBU. “Beliau beliau ini kan usahanya ada di bidang itu, ada kolonel dan lain lain nggak ada persoalan, syarat jadi pengurus adalah pengusaha, sepanjang pengusaha ya clear,” ujar Ketua Bidang SPBU DPC Hiswanamigas Lampung Doni Irawan kepada wartawan.
Ketua DPC Hiswanamigas Lampung Budiono yang didampingi Doni Irawan menjelaskan meskipun jabatan Kol ( Laut ) Idham Faca dan Mayor (Mar) Kanang Budiraharjo masuk Jajaran Pimpinan DPC Hiswana Migas Lampung statusnya masih aktif di TNI. “Di Organisasi Hiswanamigas ini tidak di gaji, tak ada tumpang tindih penggunaan uang negara, dan mereka ada izin pimpinan,” katanya.
Dengan bertambahnya pengurus yang baru di struktur organisasi DPC Hiswanamigas di harapkan kedepannya dapat memperkuat organisasi.
“Kami juga tadi habis rapat pleno harian, rapat kordinasi kepengurusan sekaligus evaluasi kinerja dan persoalan di dalam AD ART serta pengambilan keputusan di pleno,” kata Budiono.
Sementara pasal 39 dan 55 Undang-Undang Nomor 34 tahun 2004 tentang TNI. Dalam pasal 39 disebutkan, prajurit TNI dilarang jadi anggota partai politik dan ikut kegiatan politik praktis, kegiatan bisnis, serta kegiatan untuk dipilih jadi anggota legislatif dan jabatan politis lain. N