Hujan deras sejak Sabtu-Minggu 24-25 Februari 2018 mengakibatkan luapan sungai dan anak sungai, dan mengakibatkan banjir bandang, di nyaris seluruh wilayah Provinsi Lampung. Banjir juga melumpuhkan jalan jalur Lintas Sumatera bagian tengah.
Ribuan hektar lahan pertanian, hingga rumah warga tergenang air, mulai dari wilayah Lampung Selatan, Lampung Timur, Lampung Tengah, Kota Metro, Tulangbawang Barat, hingga Way Kanan, terutama didaerah aliran sungai, dan dataran rendah.
Petugas BPBD Lampung Tengah Siswanto menyatakan tercatat tiga orang tewas di Lampung Tengah karena mobil Innovanya terseret air. Dua orang masih dalam pencarian. Ada juga kendaraan terseret air di Jalintim Bagian Tengah, bahkan satu truk sawit berpenumpang terseret air, dan Jalur Jalan Metro-Lampung Timur juga putus total.
Ribuan kendaraan terjebak banjir di sejumlah titik di wilayah Lampung Tengah, Senin (26/02) sekitar pukul 08.00 Wib. Di wilayah Candirejo sebuah sedan Brio warna merah kanyut terbawa derasnya aliran air dan masuk ke areal persawahan.
Hilaludin (27) warga Blambangan Pagar, Lampung Utara bahkan menginformasikan dua rumah di wikayah itu sampai tidak terlihat bagian atapnya.
“Lokasi rumah itu dekat dengan kuburan dan terendam air akibat banjir. Ini hujan meski tidak terlalu deras tapi sudah turun selama 3 jam,” ujar Hilaludin, Senin (26/02).
Di daerah Banjar Ratu sudah seperti laut, ini akibat air yang dari sawah tumpah ke jalan, ” kata dia.
Psntauan di sepanjang perjalanan, setidaknya dua titik di wilayah Lampung Tengah digenangi air sampai selutut orang dewasa.
Banjir juga terjadi di seputaran wilayah Kota Metro, Senin (26/2), beberapa titik lokasi di Kota Metro yang terdampak banjir, diantaranya, terjadi di Kelurahan Tejosari, Tejoagung, Kauman, Iringmulyo, Hadimulyo, Yosodadi, dan beberapa wilayah lainnya.
Genangan air antara 30 hingga ada yang lebih dari 50 CM, dan arus lalulintas di beberapa ruas jalan raya.
Sebagian kawasan di Kabupaten Lampung Timur jug kembali kebanjiran, akibat hujan dengan intensitas tinggi, yang turun sejak Minggu malam.
Beberapa kawasan yang terdara kembali digenangi banjir, antara lain ada di sebagian Kecamatan Batanghari, Bumi Agung, Sukadana, Way Bungur, Pasir Sakti, Labuhan Maringgai, Batanghari, beberapa wilayah di Kecamatan lainnya.
Selain menggenangi pemukiman warga, ketinggian air antara 20 hingga lebih dari 40 CM ini, juga merendam kawasan sawah dan perladangan, bahkan hingga jalan raya. (Juniardi)