Bandarlampung (SL) -Tahun baru 2018, bersamaan dengan hari libur, dan cuti bersama dimanfaatkan warga untuk berlibur. Hampir seluruh kawasan wisata di Lampung padat pengunjung. Lokasi Pantai dari ujung Lampung Selatan-Kota Agung-Pesisir Barat-Mesuji-Lampung Tinur, dan objek wisata Kabupaten Kotapun penuh sesak pengunjung.
Di Pesisir Barat pesona pantai Labuhan Jukung, pantai Berandai, pantai Tanjung Setia dan pantai Melasti, menjadi tempat favorit. Ribuan wisatawan datang menikmati hari liburan tahun baru.
Pantai pantai di Lampung Selatan, hingga Pasir Putih, Mutun, Ringgung,, Ketapang, Klara, Kiluan, hingga Putih Doh, Terbaya, Dermaga Kota Agung, juga ramai. Pantai Clara, Marines Park, dan pulau pulau pun padat pengunjung.
Di Mesuji, Taman Kehati pengunjung juga tembus hingga 20 ribu pengunjung, Lebah Hijau, Teropong Lampung, Air terjun Banjit, Baradatu, hingga taman Kabupaten Pesisir Barat juga ramai, hingga pusat pusat perbelanjaan.
Di Lampung Barat, objek wisata Danau dan Kawah Panas, juga diserbu pengunjung dari jalur tiga arah, jalu luar Sumatera, jalur Bukit Kemuning, dan Jalur arah dari Wonosobo Tanggamus.
Di Bandar Lampung hampir seluruh mall padat, termasuk Transmart, yang hingga membuat macet jalur dari jalan Soekarno Hatta, dan flyover arah dari Korpri. “Transmart macet total, karena pintu masuk dan keluar salah. Arus satu arah tertutup oleh pintu keluar, sementar pintu masuk ditengah jalur dua, ” kata Mira, pengunjung asal Bandung.
Selain mall, pengunjung juga menyerbu pusat oleh oleh jajanan, di sentra kriping Gang PU, Toko di Teluk Betung, dan Bakso Sony.
Pantauan sinarlampung.com, Senin (1/1), orang dewasa, remaja, hingga anak-anak bermain dipinggir pantai. Pengeloa objek wisata menyiapkan panggung hiburan, dengan mengundang berbagai artis ibukota dan lokal, hingga hiburan rakyat, dan musik dangdut organ tunggal.
Dominasi pengunjung juga banyak dari luar Lampung, terlihat dari plat nomor kendaraan. “Saya dari Palembang, ke Lampung karena kabarnya banyak pantai yang bagus, dan pulau pulau, ” kata Ridwan, warga asal Palembang.
Nyimas (28), warga adal Jogja, juga sengaja datanh ke Lampung, selain mengunjungi family, dia juga ingin melihat wisata di Lampung. “Liat di berita online, Suoh seru juga, tapi katanya jauh dari Bandarlampunh. Belum ada gaet nieh mas, ” kata Nyimas.
Sementara aparat Kepolisian Polda Lampung, berjaga jaga diseluruh jajaran dengan operasi lilin. “Petugas kepolisian bertugas melakukan pengamanan mulai jalur lalulintas, hingga objek wisata. Kita siap siaga demi menjamin keamanan dan kenyaman masyarakat Lampung yang juga pintu gerbang Saumatera,” kata Wakapolda Lampung Brigjen Pol Angesta Romano Yoyol. (juniardi)