Pesisir Barat, sinarlampung.co-Mobil Plt Kepala Puskesmas Kecamatan Lemong, Pesisir Barat, Kastia Yusnita, ludes terbakar, bersama rumah warga, setelah menabrak kios bensin, di tepi Jalan Lintas Barat Sumatera, di Pemangku Waykrui, Pekon Tembakak, Kecamatan Karyapenggawa, Kabupaten Pesisir Barat, Senin 13 November 2023, sekitar pukul 13.30 siang.
Selain mobil, kios bensin dan rumah warga milik Riwahono, juga ikut terbakar. Mobil yang dikemudikan Kastia Yunita, bersama bendahara Puskesmas, Yuni Ismawati itu melaju dari arah Bengkulu menuju arah Krui, tiba tiba oleng dan menabrak kios milik Riwahono.
Warga sempat melihat kedua pegawai kesehatan itu keluar dari mobil, lalu sempat mengambil tas, dan api cepat membesar membakar mobil dan kios yang memang terbuat dari kayu.
“Kebakaran terjadi setelah mobil itu menabrak kios bensin di depan rumah Riwahono. Tidak diketahui asal mula api. Tapi kedua perempuan keluar dari mobil, dan sempat ambil tas,” kata warga yang ikut memadamkan api dilokasi kebakaran.
Warga sekitar bahu membahu menggunakan ember mencoba memadamkan api. “Bolak balik warga memadamkan api dengan ember,” ujarnya.
Diduga pengemudi mobil itu mengantuk. Katia Yusnita dan bendahara Puskesmas Lemong Yuni Ismawati itu selamat. “Kejadiannya sangat cepat. Terlihat api sudah menyambar bagian mobil. Membakar kios dan rumah. Tidak ada korban jiwa,” kata warga. (Red)