Bandar Lampung (SL)-Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Lampung menggelar senam bersama dan ramah tamah dalam rangka penutupan Pencanangan Bulan Kesehatan dan keselamata Kerja (K3) Nasional Tingkat Provinsi Lampung 2023.
Selain kepala dinas beserta jajaran, kegiatan senam bersama itu juga turut dihadiri perwakilan beberapa perusahan di Lampung. Senam berlangsung mulai 07.00-08.28 WIB di halaman kantor instansi setempat, Jumat, 03 Februari 2023.
Dikesempatan itu, Kepala Disnaker Agus Nompitu mengatakan, acara senam merupakan rangkaian pada peringatan pencanangan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang dimulai sejak 12 Januari dan telah berakhir pada 12 Februari 2023.
“Masih dalam momen peringatan pencanangan Keselamatan dan kesehatan Kerja (K3) ya. Kita melaksanakan senam bersama dari seluruh karyawan dan karyawati juga para PTHL dan beberapa perusahaan yang ikut untuk membangun kebersamaan dan tentunya kesehatan diantara kita,” ujarnya.
Menurutnya peringatan tersebut menjadi sebuah momentum untuk menyentuh partisipasi masyarakat dalam membudayakan K3, terlebih bagi para pekerja di tempat kerjanya masing-masing. Sehingga melalui peringatan ini diharapkan dapat memberikan kesadaran pada tiap perusahaan terutama tenaga kerjanya untuk mematuhi K3.
“Terkait dengan subtansi ini sebenarnya nya adalah kita jadikan sebagai momentum untuk bulan kesehatan dan keselamatan kerja (K3). Ini semua untuk menyentuh partisipasi masyarakat untuk membudayakan K3 terutama bagi pekerja,” jelasnya.
Lebih lanjut, melalui peringatan ini pihaknya terus mengampanyekan K3 kepada tiap perusahaan untuk selalu memperhatikan segala hal yang mempengaruhi keselamatan tenaga kerja. Begitu juga bagi para pekerja agar selalu menggunakan alat keselamatan dan perlindungan kerja (safety) untuk meminimalisir kecelakaan kerja.
Sehingga dengan peringatan ini selalu memberikan kesadaran kepada seluruh pihak perusahaan termasuk juga bagi tenaga kerja untuk menerapkan kesehatan dan keselamatan kerja.
“Kita juga berharap kepada seluruh perusahaan yang ada di Provinsi Lampung untuk Zero Excident, Zero pelanggaran dalam hal norma kerja, juga Zero dalam penegakan hukum,” tegasnya.
Di samping itu, Agus menekankan kepada seluruh pejabat, karyawan dan karyawati serta PTHL di lingkungan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung agar melakukan revitalisasi untuk membangun kembali semangat untuk bekerja lebih baik lagi dengan spirit K3.
Lebih lanjut, Agus mengungkapkan, provinsi Lampung tercatat sebagai wilayah dengan tingkat kecelakaan kerja rendah secara masif. “Angka yang rendah tersebut umumnya bukan dipengaruhi K3, melainkan perselisihan internal perusahaan,” tandasnya.
Pantauan media ini di lapangan, selain senam dan ramah tamah, panitia juga mengadakan kupon undian dan kuis berhadiah bagi peserta senam. Adapun isi kupon berhadiah tersebut, berupa kulkas, kompor, unit sepeda, Rice Box, Hand Stand Mixer, Dispenser, Blender, Magic Warmer dan masih banyak lagi. (Red)