Tanggamus-(SL)-Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 3 Media Siber Sinarlampung.co, jajaran Usaha dan Redaksi berbagi di masaa pandemi kepada yatim piatu, dan Nelayan Tradisional di Pekon Kiluan Negeri, Kecamatan Klumbayan, Tanggamus. Sabtu-Minggu 19-20 Desember 2020.
Puncak acara HUT ke-3 media siber sinarlampung.co dengan tema “Memajukan Wisata Dari Desa Dan Berbagi Dimasaa Pandemi Covid-19” dihadiri masyarakat Pekon Kiluan Negeri, dan yatim piatu penerima bantuan dan nelayan tradisioanl didampingi sekertaris desa Adi Kurniawan.
Adi Kuriawan mengatakan pihaknya mengapresiasi kegiatan yang di laksanakan sinarlampung.co di Pekonnya Kiluan Negeri. “Kami sangat berterimakasih, dan sangat mendukung kegiatan ini, karena selain melakukan bakti sosial memberi santunan kepada anak yatim dan warga kurang mampu, kami juga berharap dengan kehadiran sinarlampung.co diwilayah kami destinasi wisata yang sudah ada mendapat perhatian lebih dari Pemerintah daerah Tanggamus,” Kata Adi.
Pimpinan Umum Pimpinan Redaksi sinarlampung.co Juniardi dalam sambutanya mengatakan bahwa ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahunnya dalam rangka memperingati hari jadi media media siber sinarlampung.co,
“Jangan dilihat apa yang kami berikat, mudah-mudahan ini bisa sedikit membantu, apa lagi masih masa pademi covid-19, semua lapisan masyarakat merasakan dampaknya dan tetap patuhi protokol kesehatan” ungkap Alumni S2 hukum Unila ini di Dampingi Wakil Pimpinan Perusahaan Wagiman SE.
Menuru Juniardi kegiatan peringatan hut media siber sinarlampung,co memang selalu dilaksanakan di tempat wisata yang ada di desa atau kampung dengan tujuan bisa ikut membantu mempromosikan tempat wisata tersebut.
“Apa lagi teluk kiluan menjadi bagian wisata unggulan Provinsi Lampung, selain panorama yang indah, bersih nyaman, ditambah bisa melihat ikon Tanggamus secara langsung yaitu ikan lumba-lumba. Jadi sayang jika tidak dijadikan priorotas Pemerintah Tanggamus,” katanya. (Dadang)